PKS Sudah Siapkan Kader untuk Pilwalkot Bandung 2024

Bandung-Partai Keadilan Sejahtera (PKS) telah menyiapkan kader-kader potensial yang bakal diusung pada Pilwalkot Bandung 2024. Kader yang menjadi anggota dewan masuk dalam radar PKS. Ketua DPRD Kota Bandung Tedy Rusmawan salah satunya.

Dari sekian kader PKS yang duduk di kursi legislatif, baik daerah maupun nasional, ada empat nama yang muncul sebagai tokoh potensial. Hal ini juga diakui dalam survei versi Indonesian Politics Research and Consulling (IPRC). Keempat nama ini adalah Ketua DPW PKS Jabar Haru Suhandharu, Anggota DPRD Jabar Siti Muntamah, Anggota DPR RI Ledia Hanifa, dan Ketua DPRD Kota Bandung Tedy Rusmawan.

Saat ini PKS merupakan partai yang menguasai eksekutif dan legislatif. Taring PKS di Pilwalkot Bandung terbilang tajam. PKS berhasil memenangkan dua kali Pilwalkot Bandung secara berturut-turut.

Koalisi bersama Gerindra menjadi kunci kemenangan PKS dalam dua kali hajat besar politik di Kota Bandung. Pada Piwalkot Bandung 2013, PKS berkoalisi dengan Gerindra mengusung Ridwan Kamil yang berpasangan dengan Oded Danial. Pasangan ini berhasil. Berikutnya, pada 2018, PKS mengusung Oded dan Yana Mulyana. Dan, pasangan ini kembali menang.

PKS pun ngotot menjaga takhta di Kota Bandung. Ketua DPRD Kota Bandung Tedy Rusmawan mengaku siap menjaga takhta PKS di Kota Kembang. Saat ini Tedy fokus bekerja.

“Ya terima kasih apabila nama saya muncul. Sebagai kader siap menyukseskan Pemilu 2024. Kalau terkait pilwalkot, sebagai kader tentu harus siap,” kata Tedy kepada detikJabar, Kamis (19/1/2023).

PKS telah menyiapkan strategi untuk memenangkan Pemilu 2024. Sekadar diketahui, PKS menargetkan bisa meraih kursi lebih dari 20 persen, dari 50 kursi yang ada di DPRD Kota Bandung. Atau bisa lebih dari 10 kursi. Saat ini, PKS memiliki 13 kursi di DPRD Kota Bandung.

“Kita berharap ada kebaikan untuk kursi di 2024. Kita sekarang fokus ke kinerja, lakukan terobosan-terobosan,” ucap Tedy.

Sebelumnya, Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Bandung Iman Lestariyono mengaku semua tokoh PKS yang menjabat sebagai anggota dewan, baik di tingkat kota, provinsi maupun RI, sejatinya telah masuk radar bakal Calon Wali Kota (cawalkot) Bandung di 2024. Iman berharap sejumlah tokoh internal PKS yang masuk daftar sebagai kandidat Pilwalkot 2024 itu menyatakan kesiapan.

“Tokoh internal yang masuk radar DPP adalah pejabat publik yang sudah jadi anggota dewan kota, provinsi maupun pusat (RI). Mereka sudah punya konstituen yang jelas,” kata Iman kepada detikJabar, Kamis (12/1/2023).

Sumber: Detik Jabar

Leave a Reply

Your email address will not be published.