Setelah Indonesia Kini FIFA Cabut Peru dari Tuan Rumah Piala Dunia U-17

Bandung – FIFA mencabut Peru dari status tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Penyebabnya, karena ketidaksiapan struktur di negara tersebut.

Ini menjadi kali kedua FIFA membatalkan status negara host untuk acara Piala Dunia tahun 2023. Sebelumnya, Indonesia juga dianulir dari tuan rumah Piala Dunia U-20.

Mengutip dari detikSport, Piala Dunia U-17 rencananya digelar pada 10 November hingga 2 Desember 2023. Peru memenangkan bidding negara host dalam pertemuan FIFA di Shanghai tahun 2019.

Turnamen ini sedianya digelar pada 2021, tapi mundur karena pandemi COVID-19. Hal serupa juga terjadi untuk Piala Dunia U-20 yang ikut diundur ke tahun 2023.

Peru rupanya gagal memenuhi kesiapan infrastruktur setelah hampir empat tahun setelah dinyatakan sebagai host. FIFA akhirnya menganulir status tuan rumah negara Amerika Latin itu, Senin (3/4/2023) malam WIB.

“FIFA dengan menyesal telah mencabut hak tuan rumah Peru untuk FIFA U-17 World Cup 2023 setelah diskusi ekstensif antara FIFA dan Federasi Sepak Bola Peru (FPF),” begitu isi pernyataan resmi FIFA.

“Turnamen tetap dijadwalkan berlangsung dari 10 November hingga 2 Desember 2023, tetapi Biro Dewan FIFA sekarang akan menunjuk tuan rumah baru pada waktunya,” sambungnya.

“Langkah ini dilakukan mengingat ketidakmampuan negara tuan rumah memenuhi komitmennya untuk melengkapi infrastruktur yang dibutuhkan untuk menggelar turnamen.”

“Meskipun hubungan kerja yang sangat positif antara FIFA dan FPF, telah ditentukan bahwa sekarang tidak ada cukup waktu untuk mengamankan investasi yang diperlukan dan menyelesaikan pekerjaan yang diperlukan dengan pemerintah Peru sebelum tanggal dimulainya turnamen,” FIFA mengungkapkan.

Sumber: Detikjabar.id

Leave a Reply

Your email address will not be published.