Respon Ketum PSSI-Menpora Terkait Penolakan Timnas U-20 Israel di Indonesia

Kabupaten Bandung – Sejumlah kalangan menolak kehadiran timnas Israel dalam Piala Dunia U-20 yang akan digelar di Indonesia pada Mei hingga Juni 2023. Penolakan tersebut disampaikan beberapa elemen masyarakat.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menegaskan hal tersebut di luar kapasitas PSSI. Menurut Erick, saat ini pihaknya tengah fokus mempersiapkan timnas Indonesia yang bakal berlaga di Piala Dunia U-20.

“Tugas PSSI itu menyiapkan timnas dan persiapan teknis dari kejuaraan, tentu masing-masing ada tupoksinya. Saya sampaikan salah satunya pihak Kemenlu harus siapkan sisi politiknya,” kata Erick di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (11/3/2023).

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menyampaikan hal senada berkaitan adanya penolakan timnas Israel mengikuti Piala Dunia U-20 di Indonesia. “Ada pembagian tugas kita, dalam Keppres itu, PSSI siapkan timnas dan pertandingan. Apa yang ditanyakan tadi itu merupakan bagian pemerintah, di pemerintah ada tupoksinya masing-masing,” ujar Zainudin.

Menurutnya, hal tersebut merupakan tugas dari Kemenlu. “Ini banyak ke tugas Kemenlu. Saya meyakini Kemenlu insyaallah menangani ini, diplomasi dan politiknya. Kemenlu sudah berpengalaman dan mampu melakukan sesuai apa yang disiapkan,” tutur Zainudin.

Sumber: Detik.com
Leave a Reply

Your email address will not be published.