Marc Klok: Kami Tidak Fokus, Persib Bandung Bermain Imbang Dengan Bhayangkara FC

PIKIRAN RAKYAT – Persib Bandung hanya mampu mencuri satu poin dari kandang Bhayangkara FC.

Persib Bandung bermain imbang dengan skor akhir 2-2 dengan Bhayangkara FC pada laga perdana Liga 1 2022-2023.

Dua gol yang dibuat oleh Bhayangkara FC masing-masing dicetak oleh striker anyar mereka, Youssef Ezzejjari pada menit 37 dan Sani Rizky menit 84.

Pada pertandingan kali ini, pelatih Persib Bandung menurunkan pemain muda yang baru saja promosi ke tim senior, yaitu Robi Darwis.

Pada babak pertama, Bhayangkara FC langsung melakukan tekanan kepada Maung Bandung.

Pemain muda Persib Bandung, Beckham Putra mampu membuat sebuah ancaman bagi pertahanan The Guardian pada menit 17.

Namun, usaha tersebut masih bisa diantisipasi oleh pemain belakang produktif Bhayangkara FC, Anderson Salles.

30 menit laga berlangsung, Beckham Putra mengalami cedera dan digantikan langsung oleh Erwin Ramdani.

Setelah lima menit berlangsung kali ini giliran David da Silva yang membuat ancaman bagi pertahanan Bhayangkara FC.

Akan tetapi, umpan yang diberikan oleh Marc Klok tidak dapat dimanfaatkan oleh David.

Persib harus rela tertinggal lebih dulu melalui gol yang dicetak oleh Youssef Ezzejjari pada menit ke 37.

Bola yang dikuasai oleh Robi, direbut oleh Hargianto yang memberikan bola kepada Youssef dan dapat dieksekusi dengan sempurna.

Keunggulan The Guardian hanya mampu bertahan empat menit, Rachmat Irianto berhasil membobol gawang yang dijaga Awan Setho.

Skor 1-1 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Awal babak kedua, Persib langsung melakukan perubahan dengan menarik Zalnando yang digantikan Dedi Kusnandar.

Tidak butuh waktu lama, Pangeran Biru mampu mencetak gol lewat tendangan keras Frets Butuan yang disodorkan oleh David.

Pemain muda debutan yang bermain dari menit awal Robi Darwis diganti oleh Achmad Jufriyanto setelah merasakan sakit pada bagian pahanya.

Pada menit 84 mimpi buruk Persib terjadi, Rizky sani mencetak gol dengan memanfaatkan tendangan hargianto yang membuat skor akhir 2-2.

Setelah pertandingan, gelandang naturalisasi milik Persib Bandung, Marc Klok mengungkapkan rasa kecewanya.

“Di akhir pertandingan, kami tidak fokus dan kasih ruang kepada lawan. Saya tidak senang dengan hal itu sehingga kami kasih poin ke mereka (Bhayangkara FC). Perasaan saya sekarang ini sungguh tidak enak,” ujar mantan pemain Persija tersebut seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman resmi Persib.***

Sumber : Pikiran Rakyat

Leave a Reply

Your email address will not be published.