Cerita Mahasiswa Bandung Buka Usaha Lewat Angkringan

Bandung – Akbar Alfhito (21), mahasiswa di salah satu kampus swasta di Kota Bandung memutuskan untuk terjun ke usaha kuliner dengan membuka angkringan.

Ide usaha itu muncul saat Akbar berkumpul dengan teman-temanya untuk menghabiskan waktu bersama. Dia dan teman-temannya itu sering mendatangi beberapa tempat nonkrong anak-anak muda di Bandung.

“Awalnya sih mikir saya dan teman-teman suka nongkrong tuh pergi ke kafe atau angkringan untuk sekedar ngobrol ringan ataupun diskusi seputar perkuliahan kayaknya menarik kalau saya buka angkringan,” ucapnya, Sabtu (25/2/2023).

Kemudian niatnya untuk membuka usaha angkringan ia seriusi. Idenya itu mendapat dukung penuh dari teman-temanya.

Akbar pun mencari tempat yang cocok untuk dijadikan lokasi usaha pada November 2022 lalu. Kawasan Cipadung yang dekat dengan kampus menjadi lokasi yang dipilihnya.

“Dari pertengahan November tahun kemarin saya mulai survey, terus nyicil beli barang-barang penunjang dagang nantinya,” ucapnya.

Meski angkringan baru dibuka pada Selasa 21 Februari lalu, tetapi sudah mendapatkan omset yang lumayan untuk pemula. Selain Tempatnya yang sejuk angkringan ini menyuguhkan beberapa menu makanan dan minuman dengan harga terjangkau yang cocok di saku mahasiswa.

“Saya sengaja pilih lokasi deket-deket kampus gitu terus dapet tempat nggak jauh dari kampus UIN Cibiru dan Alhamdulilah cukup rame sehari 200-300 ribuan bisa dapet,” ucap Akbar

Angkringan ini buka setiap hari pukul 18.00-02.00 WIB di Jalan Desa Cipadung, Cipadung, Kecamatan Cibiru, Kota Bandung. Yuk detikers mampir.

Sumber: Detik.com
Leave a Reply

Your email address will not be published.